Tak terasa sudah tanggal 10 Agustus 2014, 7 hari lagi kita sebagai warga negara Indonesia akan memperingati Hari Kemerdekaan RI ( RI Independence Day ) ke 69. Pada tanggal 17 Agustus 69 tahun yang lalu Ir. Soekarno dan Moh. Hatta memproklamirkan kemerdekaan RI. Dengan pengorbanan dari para pejuang, sehingga Indonesia bisa merdeka.
Maka dari itu, sebagai warga negara dan seorang pelajar-berkewajiban untuk mengisi kemerdekaan kita. Ada banyak cara yang dapat dilakukan oleh seorang pelajar diantaranya belajar Giat dan menjaga persatuan kesatuan bangsa. Selain itu, sekolah juga mengajak semua warga sekolah untuk dapat menciptakan Sekolah Dasar Bersih dan Sehat (SDBS).
Dengan semangat kemerdekaan mari kita ciptakan Sekolah Dasar Bersih dan Sehat dengan menjaga kelestarian dan kebersihan di lingkungan sekolah kita.
Untuk itu sekolah mengajak seluruh awarga sekolah untuk bersama-sama mendukung program tersebut.
Jadilah pelajar dan warga negara yang selalu menjadi kebanggan Bangsa dan Negara.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar